KORANJURI.COM – SMPN 19 Purworejo menggelar event ‘Songolas Futsal League 2’. Kompetisi futsal antar kelas yang digelar secara internal ini, dimulai sejak Senin (30/10/2023) hingga Jum’at (17/11/2023) di lapangan futsal setempat.
Secara seremoni, ‘Songolas Futsal League 2’ dibuka oleh Kepala SMPN 19 Purworejo No’imah, S.Pd.,M.M.Pd., Senin (30/10/2023). Dalam kesempatan tersebut, No’imah berpesan kepada para peserta untuk selalu menjunjung tinggi sportivitas.
“Tunjukkan bakat terpendam kalian supaya menjadi mutiara yang bersinar diantara pasir-pasir yang tidak terlihat,” ujar No’imah saat pembukaan.
Ahhar Dwi Nofandhi, S.Or., selaku Ketua Panitia ‘Songolas Futsal League 2’ menjelaskan, pada kompetisi futsal tahunan yang kedua ini, diikuti 36 tim putra dan putri dari 18 kelas, yang berasal dari semua tingkatan.
“Dibanding yang pertama, kompetisi futsal kedua ini pesertanya lebih banyak, karena diikuti tim putra dan putri,” jelas Nofan, Jum’at (17/11/2023).
Tujuan dari digelarnya kompetisi futsal ini, menurut Nofan, untuk menjaring bibit-bibit atlet futsal yang nantinya dipersiapkan untuk
Popda atau turnamen-turnamen lain. Juga untuk menggali potensi dari siswa yang ada di kelas bawahnya untuk regenerasi melanjutkan prestasi kakak kelasnya.
Dengan adanya kompetisi secara internal ini, bisa dilihat bibit-bibit dari siswa-siswi yang tadinya tidak diketahui, akhirnya muncul yang kedepannya diolah supaya menjadi lebih baik lagi.
“Sekolah harus punya ikon. Kita siapkan bibit-bibit atlet futsal ini, supaya futsal menjadi ikon SMPN 19 Purworejo. Dan selama ini, di tingkat kabupaten, futsal kita selalu berada di tiga besar, begitu juga di kompetisi-kompetisi luar kabupaten,” ungkap Nofan.
Disampaikan pula, dalam kompetisi ini sistem pertandingannya diawali dengan sistem grup terlebih dahulu, dimana pada babak awal penyisihan saling ketemu antar grup. Baru setelah masuk ke babak 18 dengan sistim gugur hingga semifinal.
Dari kompetisi ini diambil juara 1, 2 dan 3 bersama untuk putra dan putri serta Best Player (pemain terbaik) dan Best Keepers (Kiper Terbaik). Para pemenang akan mendapatkan hadiah trophy dan uang pembinaan dengan total Rp 2 juta.
“Di final hari terakhir, pada pertandingan pertama antara tim putri kelas 7F melawan kelas 8D dan yang putra antara tim kelas 9B melawan 7F,” terang Nofan.
Nofan yang juga Waka Kesiswaan ini menuturkan, dipilihnya cabor futsal dalam kompetisi ini, karena melihat perkembangan jaman, bahwa saat ini yang masih marak dan booming adalah futsal dan itu disukai anak-anak.
Kompetisi futsal ini, menurut Nofan merupakan agenda tahunan. Tiap tahun pihaknya membentuk kepanitiaan, dimana salah satu keanggotaan panitia ini guru SMPN 19 Purworejo yang menjadi pengurus asosiasi futsal Purworejo, Dwi Ari Kurniawan, S.Pd.
“Kami libatkan beliau. Dengan arahannya kami mengikuti demi untuk memberikan kemajuan untuk SMPN 19 Purworejo,” jelas Nofan.
Dari hasil pertandingan ‘Songolas Futsal League 2’, untuk Putra juara 1 kelas 9B, juara 2 kelas 7F, juara 3 bersama kelas 8F dan 8B.
Untuk Putri, juara 1 kelas 7F, juara 2 kelas 8D dan juara 3 bersama 8A dan 8E.
Best Player Putri Alya Khoirunisa 7F, Best Keeper Putri Awuni Btari 7F, Best Player Putra Erwin Jaya Kusuma 9B dan Best Keeper Putra Zidan Romadhon 7F. (Jon)
Baca Artikel Lain KORANJURI di GOOGLE NEWS