KORANJURI.COM- Dalam rangka menjalin dan membina silaturahmi antar alumni SMAN 1 Surakarta tahun 96, keluarga alumni 96 yang tergabung dalam Kasmaji96, menggelar reuni 2016, bertajuk ‘urip sing urup ‘.
‘ reuni di gelar selama lebih dari sebulan, dengan berbagai kegiatan sosial., Motivasi dan inspirasi masa kini ‘ kata Anas, ketua panitia reuni Kasmaji 96.
Di tambahkan oleh Anas, rangkain kegiatan ini di maksud sebagai bakti dan pengabdian tanda cinta kepada masyarakat yang membutuhkan, guru, karyawan dan sesama alumni.
Dalam kegiatan ini menurut Anas, Kasmaji juga akan sowan ke guru yang pernah mengajar tahun 1996.
‘ Bakti sosial kesehatan pengobatan gratis, sekaligus ramah tamah dengan guru, karyawan dan siswa SMAN 1 Surakarta’ Ujarnya.
“Urip Sing Urup ” bagi alumni Kasmaji 96, di maksud bisa memberi dan bermanfaat bagi masyarakat secara luas, tidak hanya para alumni saja.
Oleh sebab itu, dalam reuni kali ini Kasmaji berharap, para alumni 96 bisa hadir menyemarakan acara reuni. Pungkas Anas dalam keteranganya./ Jk